Minggu, 25 September 2011

Menciumlah dengan Lebih Nikmat!




KOMPAS.com — Wanita sering kali mengkhawatirkan kemampuan mereka dalam berciuman. Hal itu teratasi seiring "jam terbang" mereka. Namun, pada wanita (atau pria) lain, kemampuan mencium tidak juga berkembang karena mereka memang tidak tahu bagaimana berciuman yang mampu membangkitkan gairah.

Wanita umumnya menganggap pria seorang pencium yang buruk ketika mereka seolah ingin "memakan" wajahnya. Sementara pria umumnya akan mengeluh, wanita tidak membuka mulutnya cukup lebar saat mencium.


Apakah Anda mencium untuk pertama kalinya atau pertama kali mencium kekasih baru Anda, usahakan untuk terus meningkatkan kemampuan mencium Anda. Karena, bagaimanapun, berciuman punya pengaruh yang sungguh dahsyat. Pria (atau juga wanita) akan menggunakan ciuman untuk mengukur chemistry di antara mereka dan menilai bagaimana kemampuan satu sama lain dalam urusan seks melalui ciumannya.

Amber Madison, pakar seks yang juga penulis buku Hooking Up: A Girl's All-Out Guide to Sex and Sexuality, memberikan enam cara untuk membuat Anda menjadi pencium yang lebih hebat:

1. Siapkan diri Anda. Kesehatan dan kesegaran mulut perlu diperhatikan. Sikat gigi, kumur dengan obat kumur, dan makan permen mint. Setelah itu, jangan lupa melembabkan bibir yang pecah-pecah dengan moisturizer, lalu pakai lipstik Anda yang merona. “Bagian dari mencium adalah bau dan rasa. Tidak ada yang lebih menyebalkan daripada mencium orang yang mulutnya berbau," ujar Andrea Demirjian, penulis buku Kissing.

2. Bermain-mainlah dengan lidah Anda. Tetapi, gunakan lidah dengan cara yang lembut untuk menjelajahi bibir dan mulut si dia. “Pria senang di-french kissed dan mereka ingin pasangan mereka lebih eksploratif dengan lidah mereka," kata William Cane, penulis The Art of Kissing. Anda tak perlu mempertanyakan hal itu. Cane sudah mewawancarai ribuan orang yang memiliki pengalaman berciuman.

3. Cium bagian lainnya. Pria juga senang dicium pada bagian tubuhnya yang lain. Tidak harus di bagian "bawahnya" lho karena bagian sensitif tubuh pria juga masih banyak. Contohnya, leher, wajah, dan telinganya. Si dia membalas dengan penuh gairah dan membuat Anda sulit bernapas. Tak perlu menghentikan ciuman Anda. Bernapas saja melalui hidung. Dijamin, napas Anda yang terengah-engah ini akan membuatnya makin bergairah.

4. Tambahkan gairah Anda. Orang yang lihai mencium akan mencium dengan seluruh tubuhnya. Condongkan tubuh Anda, tarik si dia ke arah Anda, dan gunakan tangan Anda untuk menyentuh bagian tubuhnya yang lain. Menurut Cane, bila perlu Anda bisa sedikit "main kasar". Bagaimana caranya? "Tarik lembut rambutnya, goreskan kuku Anda di punggungnya, atau gigit kecil bibir dan cuping telinganya." Ketika si dia makin bangkit gairahnya, rasa sakit ini akan berubah menjadi kenikmatan.

5. Amati respons pasangan. Hal itu bisa Anda lakukan terutama seusai Anda "bermain kasar" tadi. Perhatikan, apakah ia tersentak karena gerakan Anda atau terdiam dan menganggap hal itu sebagai tanda bahwa Anda terlalu agresif atau ia tidak menyukai eksplorasi tersebut. Cermati juga apa yang Anda lakukan ketika ia menarik Anda lebih erat atau mencium Anda lebih dalam. Tandanya, Anda berdua sudah seirama.

6. Berinisiatif lebih dulu. “Pria juga sering deg-degan saat melakukan gerakan pertama, sama seperti wanita," tukas Demirjian. “Jika ada sinyal bahwa pria tersebut ingin mencium Anda, yakini insting Anda." Artinya, Anda tidak perlu menunggu sampai ia menekan rasa deg-degannya untuk mencium Anda. Banyak pria yang justru berharap pasangannya melakukannya lebih dulu.

Dari penelitian William Cane juga terlihat bahwa pria ingin wanita lebih aktif dalam mencium dan berinisiatif dalam hal french kiss. Saat Anda melakukannya, nikmati momen tersebut. “Banyak wanita yang merasa tegang dan mengkhawatirkan kemampuan mencium mereka," papar Cane. "Mereka harus lebih pede saat mencium!"

Jumat, 23 September 2011

5 Trik Jaga Mood Pria


PRIA sering mengatakan bahwa wanita sangat rumit, hal sama ternyata terjadi juga pada pria. Bagi wanita, sangat sulit memahami mengapa pria punya perasaan tertentu, bertindak dengan cara tertentu, dan mengatakan hal berbeda.

Jika Anda seorang wanita yang ingin berusaha menjaga dan mengetahui suasana hati pasangan, Anda tidak sendirian. Jutaan wanita juga tengah memperjuangkan hal yang sama. Di bawah ini beberapa tipnya, seperti diberikan Modern Mom.

Tafsir dengan baik

Sadarilah, pria dan wanita berbicara dalam bahasa berbeda. Misal ketika seorang pria mengatakan, "Sayang, mungkin sebaiknya kamu berhenti bekerja sementara waktu dan tinggal di rumah." Maksud di balik kata-katanya, ia khawatir dengan Anda dan ingin memastikan Anda tidak stres karena ia mencintai Anda. Pastikan Anda menafsirkan pesannya dengan benar untuk lebih memahami suasana hatinya.

Tangkap sinyalnya

Sering kali, pria bertindak dengan cara tertentu karena sesuatu hal, misalnya Anda menyadari pasangan tiba-tiba bersikap overprotective dari biasanya. Usut punya usut, sikap tersebut ternyata karena ia baru saja menghadiri pemakaman teman kantornya. Pasangan menyadari, betapa mudahnya ia akan kehilangan Anda, wanita yang dicintainya.

Kalau Anda tak menyadari sinyal perubahan sikapnya, yang terjadi adalah pertengkaran. Karenanya, pahami sinyal pria dan arti di baliknya, mengapa dia berperilaku dengan cara tertentu.

Dorong pasangan untuk punya “me time”

Pria adalah makhluk kompleks, tapi di sisi lain, mereka sangat sederhana. Pria sering kewalahan meng-handle stres dan drama yang sering dimainkan wanita. Kadang-kadang, ini menyebabkan pria perlu menyendiri dan rileks.

Jika pasangan Anda bersikap seperti itu, hal terbaik yang dapat Anda lakukan adalah membiarkannya “bernapas” sejenak. Tak lama, dia akan kembali seperti biasanya.

Bersabar

Meskipun sulit sekadar menunggu suasana hati pasangan kembali pulih tanpa usaha, tapi itu satu-satunya hal yang dapat Anda lakukan. Cobalah bersabar sampai pasangan mendekat dan memberitahukan Anda apa yang terjadi dengannya.

Tanyakan padanya

Jika ada sesuatu yang terjadi dan Anda tidak tahu apa itu, tanyakan saja pada pasangan. Kemungkinan besar, dia akan membiarkan Anda tahu apa yang sedang ia rasakan atau pikirkan. Mungkin mood-nya buruk karena ia telah melewatkan hari yang buruk di tempat kerja atau khawatir dengan kondisi keuangan.
(ftr)

Rabu, 21 September 2011

Puaskan Pria dengan Desahan Erotis


JIKA selama ini Anda hanya menikmati ajang pergumulan tanpa ekspresi suara yang menggoda, maka kini saatnya meluapkannya dengan ekspresi erotis. Apa pasal?

Mengekspresikan aksi pasangan di ranjang, menjadi rahasia pria bak seorang pejantan tangguh. Desahan mesra, teriakan, atau ekspresi wajah ketika wanita mencapai puncak kenikmatan (orgasme), bisa membuat pria merasa dirinya telah berhasil memuaskan birahi Anda.

Tak hanya ekspresi suara saja, pria juga merasa jadi "pahlawan" di ranjang, saat pasangannya pasrah dengan "pertempuran" yang baru saja dilalui bersama.

Seperti dilansir The Sun, Minggu (21/3/2010), saat wanita bersikap menyerahkan diri, ternyata memiliki nilai tersendiri di mata pria. Ketika Anda melakukannya, pasangan berpikir ajang bercinta sudah memuaskan Anda.

Merelakan tubuh untuk disentuh, dicumbu, atau dijelajahi dengan cara apapun oleh pasangan, akan membuat si dia merasa Anda sangat menyukai diperlakukan seperti itu. Apalagi, jika sesekali Anda membalas aksi panas si dia dengan cara yang lebih nakal. Dengan cara ini, dapat dipastikan Anda berdua bisa meraih orgasme.(ang)

Minggu, 18 September 2011

Pancing Gairah Bercinta Lewat Hobi




VIVAnews - Memiliki hobi atau kesenangan terhadap sesuatu memang seru. Dampaknya akan menjadi positif jika dilakukan tidak berlebihan. Hobi adalah sarana aktualisasi diri yang sangat baik untuk perkembangan emosi.

Selain itu, tahukah Anda kalau hobi juga berdampak pada peningkatan gairah seksual. Ada empat jenis hobi yang banyak dilakukan dan ternyata bisa membuat gairah seksual seseorang meningkat.


1. Bermain musik

Dengan bermain alat musik, Anda bisa menemukan ritme yang pas dengan tangan. Pikiran Anda menjadi lebih rileks dan kepercayaan diri meningkat. Saat kepercayaan diri sampai pada puncaknya Anda juga cenderung merasa seksi dan hal ini ini juga berdampak pada gairah yang semakin menyala.

2. Olahraga air

Bersentuhan dengan air bisa membuat Anda lebih sensitif. Apalagi saat olahraga di air Anda cenderung menggunakan busana renang yang seksi. Hal itu ternyata juga berpengaruh pada gairah Anda.

3. Memasak

Hobi memasak juga bisa meningkatkan gairah seksual. Terutama jika Anda memang sengaja memasaka bersama dengan pasangan. Tidak penting rasa masakan, yang penting Anda dan pasangan bisa menghabiskan waktu bersama secara "seksi" dengan memasak bersama.

4. Menari

Menari membuat tubuh Anda lebih fleksibel dan daya tarik seksual Anda memancar. Dengan menari seseorang akan merasa lebih seksi dan percaya diri dan hal ini bisa juga bisa meningkatkan gairah seksual.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

"Bagaimana Mengubah Modal Rp 350.000,- Menjadi Penghasilan Rutin Rp 75 Juta/Bulan dari Bisnis Sederhana di Internet?" info lengkap Klik disini!

E-book Download "Tehnik Arab-Sudan Untuk Memperbesar Penis + Menambah Ereksi KERAS & KUAT + ML Tahan Lama" klik disini untuk download atau klik webnya disini!

"Anda Dapat Bertambah Tinggi 2 cm s/d 10 cm Dalam Waktu 4 Bulan" Caranya? download ebooknya disini atau Klik disini!

Download Ebook "SOLUSI SOAL CINTA: BUATLAH WANITA JATUH CINTA KEPADA ANDA, Cara Memikat Wanita Idaman" klik disini untuk download atau klik webnya disini

Berita Artikel Unik